Rabu, 14 Mei 2014

VIRTUAL REALITY

Virtual Reality

Apa itu Virtual Reality ?

Bicaara tentang Virtual Reality,Virtual Reality merupakan teknologi simulasi yang membawa user seolah-olah mengalami lingkungan dunia nyata pada dunia maia. Pada lingkungan VR terdapat objek-objek yang serupa dengan dunia nyata. Tujuannya untuk membuat user merasakkan sensasi yang sama seperti pada dunia nyata saat memasuki lingkungan virtual.

Penggunaan VR biasanya digunakan untuk melakukkan simulasi. Simulasi tersebut biasanya ada pada lingkungan militer dan penerbangan. Hal ini mampu mengurangi biaya dan waktu dalam pelatihan. User dapat merasakan sensasi yang kurang lebih sama seperti aslinya, padahal sebenarnnya dia tidak pernah pergi kemana-mana.

Penggunaan fasilitas VR biasanya menggunakan helm, walker, glove dan headset. Namun, sampai saat ini masih sukar untuk dapat menciptakan VR yang real.  Sebab, itu semua terbentur dengan keterbatasan teknis daya proses, resolusi citra, dan teknologi yang tersedia.




Seiring berkembanganya, VR sekarang menggunakan layar sentuh yang mengutamakan interaksi antar penggunanya. Untuk sekarang ini, lingkungan medis dan judi yang banyak menggunakan teknologi ini. Dengan kemampuan berinteraksi, mulailah tumbuh ide untuk menciptakan game berbasis Virtua Reality.


Game Virtual Reality

Diawali dari bentuk simulasi-simulasi, banyak developer game yang terinspirasi untuk membuat game 3D. Game-game yang sudah ada dan populer seperti pada developer PlayStation dan Xbox, mulai menambahkan Game versi VR.

Game Virtual Reality menjadi sangat populer. Sebab, banyak anak muda yang tergila-gila terhadap graphics dan animasinya yang semakin nyata. Selain itu, sensai real yang ditawarkan jauh lebih terasa ketimbang game Console.

Gamer pada VR, memilki kesan memiliki 2 dunia yang berarti 2 kehidupan. Pada dunia Virtual mereka bisa mewujudkan mimpi yang didak mungkin terkabul pada dunia nyata. Seperti terbang, menjadi tentara saat suasana perang, pembalap F1 dan MotoGP, mengendalikan pesawat dll.

VR mampu menjadi inspirasi dan membuat orang-orang percaya bahwa hal-hal yang tidak mungkin didunia nyata bisa diwujudkan. Walaupun mereka sadar bahwa VR tersebut tidak nyata. Tapi mereka menyadari bahwa sensasi yang didapat di VR bisa menyamai sensasi yang didapat saat melakukkannya di dunia nyata. Hal itulah yang menjaikan VR simulation menjadi pilihan.

Beberapa contoh game VR seperti :
·         Microsoft Flight Simulator
·         Racer v0.6.5.5
·         Motocross The Force 0.964
·         Stunt Rally 2.3
·         OpenTTD 1.4.0


Arti quote “VR Changes the World”

Quote tersebut jika diartikan secara bahasa berarti “VR mengubah dunia”. Arti dari “mengubah dunia” disini memilki batasan dalam fungsi menjadi solusi dalam keterbatasan yang bisa diberikan dunia nyata. Selain itu, juga mampu menjadi solusi material dan waktu pada dunia nyata.

VR sendiri merupakan dunia yang mencoba menggambarkan dunia nyata dalam bentuk maia yang dikenal dengan istilah simulasi. Pada dunia VR, banyak lingkungan pada dunia nyata yang digambarkan disini. Sehingga, segala sesuatu yang terjadi didunia maia tidak akan merusak apapun didunia nyata. Namun, efek dan akibat nya akan sama terjadi seperti didunia nyata bila hal-hal tersebut dilakukkan.

Berawal dari situasi ini, manusia menggunakan VR untuk melakukkan segala macam uji coba. Dengan tujuan bentuk kerusakan dan kegagalan yang terjadi, tidak akan merusak dan menimbulkan kerugian apapun.
Istilah mengubah dunia terjadi disini. Sebab, dengan fasilitas simulasi ini manusia dapat melakukkan bentuk percobaan yang memiliki tingkat biaya yang tinggi bahkan berbahaya, secara aman dan murah.


Dengan kejadian tersebut, setiap percobaan  yang dilakukkan memiliki tingkat kegagalan dan biaya yang rendah. Dengan hal tersebut, dunia akan berubah secara signifikan. Batas-batas waktu, biaya dan siapa menjadi hilang dengan adanya simulasi. Karena siapapun, dimanapun dan kapanpun bisa melakukkan uji coba dengan syarat memiliki teknologi yang mampu.

Sumber : 
                      http://untitled-pages.blogspot.com/2012/06/apa-itu-virtual-reality.html
           http://www.gamegratis33.com/index.php/category/Game_Simulasi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar